• Home
  • About
  • Contact
  • Portfolio
  • Secret!

Nunik Utami

Menulis adalah Merekam Jejak untuk Anak Cucu

  • Artikel
    • Beauty
    • Events
    • Fashion
    • Healthy
    • Tips
  • Finance
  • Parenting
  • Review
    • Book
    • Food
    • Film
    • Hotel
    • Place
    • Product
  • Travel
    • Indonesia
    • Malaysia
    • Thailand
    • Singapore
  • Working
    • Writer
    • Editor
    • Blogger
    • Trainer
  • Story
    • Cerpen
    • Dongeng
  • Savana Hijab
    • Hijab Tutorial
You are here: Home / Artikel / Tips Menghemat Biaya Pemasangan CCTV Outdoor di Rumah

Tips Menghemat Biaya Pemasangan CCTV Outdoor di Rumah

February 27, 2023 Nunik Utami Leave a Comment

Penggunaan CCTV outdoor di halaman rumah bisa membantu rumah menjadi tetap aman serta terhindar dari berbagai ancaman. Lebih menggembirakan lagi karena pengguna bisa memasang CCTV tanpa harus mengeluarkan biaya besar.

Pentingnya pemasangan kamera CCTV outdoor tidak semata-mata sebagai sistem keamanan, tapi juga dapat memantau asisten rumah tangga atau babysitter dalam melakukan interaksi dengan lingkungan sekitar.

Mungkin dulu pemasangan kamera CCTV outdoor hanya untuk tempat-tempat tertentu, tapi sekarang penggunaanya sudah semakin luas. Kamera CCTV sudah banyak dipasang di area perumahan, jalan, pasar dan tempat lainnya.

Hal ini dikarenakan kebutuhan akan kenyamanan dan keamanan menjadi semakin meningkat. Tidak hanya pada fasilitas umum, tapi pemasangan IP camera CCTV outdoor juga penting untuk melindungi properti dari tindak kejahatan.

Lebih menariknya lagi, biaya pemasangan kamera CCTV, tidak mahal. Meskipun demikian, kamu perlu melakukan perencanaan yang baik sebelum menentukan pilihan dalam menggunakan jasa pemasangan CCTV outdoor.

Tips Menghemat Biaya Pemasangan CCTV

Biaya menjadi faktor yang tidak dapat terelakkan dalam merencanakan pemasangan kamera CCTV outdoor. Lokasi pemasangan yang berada di luar ruangan tentu menjadi pertimbangan tersendiri agar perangkat kamu tidak mudah rusak terkena paparan sinar matahari, hujan, debu maupun  perusakan yang sengaja dilakukan manusia.

Ada beberapa tips yang bisa kamu lakukan untuk menghemat biaya pemasangan kamera CCTV outdoor, yaitu:

  • Membeli produk pada saat diskon

Lakukan perencanaan matang sebelum membeli perangkat CCTV. Apalagi jika perangkat tersebut kamu beli secara terpisahbagian-bagiannya (tidak berupa paket), tentu perlu mengeluarkan dana ekstra.

Belilah pada saat produk yang diincar sedang diskon. Pembelian pada saat  diskonakan akan lebih ringan, karena kamu bisa mendapatkan harga khusus dengan kualitas yang sama.

  • Membeli paket CCTV dan memasangnya sendiri

Cara lain yang bisa kamu lakukan untuk menghemat pemasangan kamera CCTV adalah dengan membeli unit, kemudian melakukan pemasangan sendiri. Telitilah dalam memilih produk agar IP camera CCTV outdoor dapat bekerja dengan normal.

Jangan khawatir, alat-alat pemasangan CCTV, mudah didapat. Kamu bisa menggunakan peralatan yang ada di rumah.

  • Pilih toko yang memberikan harga terbaik

Penghematan budget pemasangan CCTV bisa kamu lakukan dengan memilih vendor yang menawarkan harga terbaik. Kamu bisa memilih jasa pemasangan CCTV yang menawarkan harga terbaik dengan mencarinya di internet atau media sosial.

Selain faktor harga, kamu juga perlu mempertimbangkan jam terbang vendor jasa CCTV tersebut. Semakin banyak konsumen yang sudah ditangani, semakin banyak pula pengalamannya.

  • Rencanakan jumlah titik kamera

Sebelum memutuskan untuk memasang CCTV outdoor, kamu perlu mempertimbangkan jumlah titik yang akan dipasangi kamera. Semakin besar rumah, semakin banyak pula jumlah kamera CCTV yang harus dipasang. Tapi jika sebaliknya, 3 atau 4 kamera sudah bisa meng-cover titik-titik penting yang perlu dipasangi kamera.

  • Menyesuaikan merk dan resolusi

Produk Hikvision AcuSense memiliki resolusi tinggi dengan harga yang ramah di kantong. Penggunaan CCTV dengan resolusi sebesar 2 MP dianggap sudah cukup. Berbeda dengan penggunaan untuk di pabrik atau fasilitas umum yang membutuhkan resolusi tinggi. Pasalnya, semakin tinggi resolusi kamera, semakin mahal pula harganya.

Rekomendasi Produk CCTV Outdoor Hikvision AcuSense

Kamu bisa meningkatkan level keamanan rumah menjadi lebih tinggi dengan menggunakan produk CCTV Outdoor Hikvision AcuSense. Teknologi AcuSense akan menyematkan algoritma pembelajaran mendalam ke dalam kamera keamanan. Begitu juga dengan perekam video yang merupakan alat pintar untuk meningkatkan keamanan, baik di dalam maupun di luar ruangan.

Berbeda dengan sistem alarm yang berbasis sensor konvensional, sistem pengawasan yang memanfaatkan kamera, memiliki banyak keunggulan, yaitu: kemampuan untuk menonton peristiwa yang bisa kamu lakukan secara real-time, mudah memperoleh data kunci yang ada di sekitar kejadian, serta memberikan bukti kuat dan akurat untuk penegakan hukum.

Adanya sentuhan teknologi intelijen pada kamera serta perekam video Hikvision yang populer, membuat teknologi AcuSense menjadi produk pilihan yang sempurna. Kamu dapat menggunakan sistem keamanan yang cerdas dan mudah diakses.

Keunggulan CCTV Outdoor Hikvision AcuSense adalah:

  • Dapat melakukan pengawasan dan merekam gambar secara real time.
  • Punya akurasi rekaman yang tinggi.
  • Lebih efisien karena dapat membedakan hasil rekaman sesuai kategori objek , seperti manusia , atau benda bergerak lainnya.
  • Pemasangan dan konfigurasi CCTV sangat mudah.

Teknologi AcuSense memiliki kemampuan untuk mendeteksi ancaman penyusupan secara real time. Selain itu dapat  pula memicu peringatan ke ponsel pengguna untuk respons yang lebih cepat.

Teknologi ini juga memiliki kemampuan pelacakan yang inovatif, sehingga dapat mempermudah pengguna akhir dalam melakukan pencarian rekaman video target yang diminati. Kelebihannya lainnya, perangkat tersebut dapat meminimalkan upaya manual, serta mengurangi biaya keamanan yang lebih besar.

Menariknya lagi, AcuSense memiliki kemampuan untuk membedakan orang dan kendaraan dari objek bergerak lainnya. Fitur tersebut memungkinkan tim keamanan untuk lebih fokus pada ancaman nyata lainnya. Model kamera kelas atas dengan AcuSense juga menjadi daya tarik tersendiri.

Bagaimana? Menarik sekali, kan, fitur-fitur yang disediakan CCTV Outdoor Hikvision AcuSense? Kamu perlu membuktikan sendiri berbagai keunggulan yang ditawarkan. Jadi, segera ganti perangkat kamera CCTV kamu dengan Hikvision AcuSense. Cek selengkapnya di sini 

Artikel, Technology CCTV outdoor, kamera CCTV

About Nunik Utami

Penulis, Editor, Trainer Penulisan, Mommy.

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Search Here

Welcome

Penulis, Editor, Trainer Penulisan, Mommy. More…

  • Email
  • Facebook
  • Instagram
  • LinkedIn
  • Twitter

Archive

Top Posts & Pages

  • Wajah Sehat dan Glowing Berkat Perawatan di ZAP Premiere
  • Contact
  • About
  • APLI Hari Kedua: MLM Dilarang Berjualan di Marketplace
  • Tips Mengelola keuangan Usaha Agar Cuan Cepat Datang

Subscribe to Blog via Email

Enter your email address to subscribe to this blog and receive notifications of new posts by email.

Join 4,116 other subscribers

Follow Instagram @nunikutami

Join Us

 Blogger Perempuan
PRchecker.info

Lets Eat

Tag

asuransi batik bayi tabung belanja online bisnis bitcoin blog budaya buku cerpen fashion film financial planner finansial gadget hijab hotel indonesia investasi jalan-jalan jawa tengah jilbab kerudung kesehatan keuangan kosmetik kuliner liburan lombok makanan enak menerbitkan buku mobil musik muslimah otomotif parenting pashmina properti seni teknologi toko online traveling travelling UMKM voucher diskon

Posting Terbaru

  • Inilah Jenis-Jenis Coin Crypto yang Menjanjikan untuk Investasi
  • Tips Mengelola keuangan Usaha Agar Cuan Cepat Datang
  • Tips Menghemat Biaya Pemasangan CCTV Outdoor di Rumah
  • 3 Rekomendasi Produk Bibir Terbaru Somethinc
  • 4 Jurusan Favorit Kuliah di Luar Negeri yang Bisa Dipilih

Komentar Terbaru

  • teguhedis on Patuhi Hal-Hal Ini Agar Aman dan Nyaman Berwisata di Kabupaten Semarang
  • Djangkaru Bumi on Cegah Ruam Popok Bayi Jangan Lupa Konsultasi ke Dokter
  • Agung Han on Cegah Ruam Popok Bayi Jangan Lupa Konsultasi ke Dokter
  • Reyza dahlia on Cegah Ruam Popok Bayi Jangan Lupa Konsultasi ke Dokter
  • Maya Nirmala Sari on Cegah Ruam Popok Bayi Jangan Lupa Konsultasi ke Dokter
Copyright © 2023 Nunik Utami · Part of Blogger Perempuan. built on the Genesis