Tahu Vespa, kan? Itu lho, motor yang bentuknya khas dan unik. Banyak orang yang mengelompokkan Vespa ke dalam jenis motor antik. Meskipun jadul, jenis motor ini masih punya penggemar tersendiri. Apalagi kini Vespa hadir dengan versi terbaru. Jagat maya ramai banget dengan review motor Vespa matic.
Masih banyaknya penggemar Vespa di Indonesia, membuat merk ini muncul dalam versi modern, tahun 2017. Tentu saja, kendaraan yang diproduksi di Italia ini tetap membawa ciri khasnya, yaitu desain bergaya klasik retro. Bedanya dengan Vespa keluaran jadul terletak pada mesinnya. Vespa versi modern ini mengikuti perkembangan zaman, yaitu menggunakan mesin motor matic.
Review Motor Vespa dari Segi Harga
Bagi sebagian orang, kehadiran Vespa dengan tampilan dan mesin yang lebih modern dianggap terobosan yang bagus. Sebaliknya, penyuka barang antik khawatir hal ini bisa menjatuhkan harga pasaran. Meskipun demikian, sampai saat ini kekhawatiran tersebut tidak terbukti. Harga Vespa jadul masih berada di kisaran Rp4 juga sampai Rp20 juta. Sebuah angka yang masih bagus untuk motor bekas. Satu hal yang perlu diperhatikan, kamu harus teliti membeli Vespa bekas. Sebab, jika salah pilih, perawatannya akan membutuhkan biaya besar.
Bagaimana dengan Vespa terbaru?
Harganya terbilang cukup fantastis, sehingga membuat motor khas ini lebih cocok untuk kalangan menengah ke atas. Kisaran harga bervariasi mulai dari puluhan hingga ratusan juta.
Tipe Vespa S merupakan kelompok yang paling murah, dengan harga sekitar Rp34 juta. Sementara, Vespa tipe 946 Red menjadi jenis paling mahal yang beredar di Indonesia. Harganya berada di kisaran Rp180 juta hingga Rp200 juta.
Spesifikasi Umum Motor Vespa Versi Modern
Secara umum, menurut review motor dari beberapa orang, tampilan Vespa baru sama dengan Vespa model jadul, yaitu mengusung gaya retro. Inilah yang menjadikannya unik dan sangat mudah dikenali di jalan raya. Beberapa tipe, seperti Sprint dan Primavera, bahkan masih meniru bentuk versi lama.
Mesin yang digunakan juga masih berkekuatan 150 cc dengan tambahan matic. Motor dengan tipe GTS bahkan hadir dengan mesin bervariasi antara 150 cc sampai 300 cc. Di bawah spesifikasi tersebut, ada tipe S dan Sprint yang memiliki mesin dengan tenaga 124,5 cc. Kamu tidak perlu khawatir. Vespa masih dapat digunakan dengan sangat baik di jalan. Tampilannya akan membuat kepercayaan diri meningkat.
Selain itu, sebagai motor yang diproduksi negara Eropa, bagian dalamnya sudah lulus uji Euro3. Efisiensi bahan bakar di dalam mesin sudah terjamin. Dengan sistem pembakaran injeksi elektronik dan kapasitas bahan bakar mencapai 8,5 liter tentu akan membuat kamu tidak perlu sering-sering mengisinya. Perjalanan pun menjadi lebih hemat waktu.
Vespa mempunyai berat yang sedang. Berbeda dengan motor-motor besar matic dengan harga sama yang diproduksi Jepang.
Vespa tipe S menjadi motor paling ringan. Beratnya 100 kg. Wanita yang suka dengan tampilan retro dapat dengan mudah mengendarainya.
Ukurannya juga sedang, tidak terlalu besar atau terlalu kecil. Ukuran dimensi Vespa dilihat dari arah depan mempunyai lebar yang pas, yaitu sekitar 600 mm. Panjang motor juga sesuai dengan lebarnya, yaitu sekitar 1.800 mm. Secara keseluruhan, seimbang, sehingga tampak cantik.
Perawatan Vespa juga mudah dilakukan di bengkel. Saat ini mulai banyak bengkel khusus Vespa dengan spare part yang cukup lengkap, meskipun bengkelnya tidak sebanyak bengkel motor merek asal Jepang.
Banyak orang yang berpendapat bahwa mengendarai Vespa membutuhkan keahlian khusus. Namun, hadirnya Vespa dengan mesin matic tentu memberikan nuansa yang berbeda. Kamu dapat membandingkannya dengan beberapa review motor lain yang ada di website otoloka.id.
Setelah membaca review motor ini, pastinya semakin membuka matamu bahwa jenis motor yang tetap mempertahankan desain unik dan khasnya ini, layak dimiliki.
Leave a Reply