• Home
  • About
  • Contact
  • Portfolio
  • Secret!

Nunik Utami

Menulis adalah Merekam Jejak untuk Anak Cucu

  • Artikel
    • Beauty
    • Events
    • Fashion
    • Healthy
    • Tips
  • Finance
  • Parenting
  • Review
    • Book
    • Food
    • Film
    • Hotel
    • Place
    • Product
  • Travel
    • Indonesia
    • Malaysia
    • Thailand
    • Singapore
  • Working
    • Writer
    • Editor
    • Blogger
    • Trainer
  • Story
    • Cerpen
    • Dongeng
  • Savana Hijab
    • Hijab Tutorial
You are here: Home / Travel / Menjelajah Sumatera Utara Bersama Anak Tercinta

Menjelajah Sumatera Utara Bersama Anak Tercinta

April 5, 2018 Nunik Utami 21 Comments

Saya paling senang berwisata bersama anak. Usia Mas Rexy, anak saya, yang beranjak remaja, saya rasa paling pas untuk diajak mengenal lebih jauh tentang negeri ini. Ada banyak destinasi wisata yang ingin saya kenalkan ke Mas Rexy, untuk menambah wawasannya. Kali ini, saya mengajaknya ke Sumatera Utara. Kota Medan dan Danau Toba adalah dua lokasi wisata utama yang ingin saya tunjukkan padanya.

Mengapa Sumatera Utara? Sebab, provinsi ini punya banyak hal yang sama sekali berbeda dari budaya keluarga kami yang asli Jawa. Kini saatnya Mas Rexy harus tahu keberagaman negeri ini agar kelak semakin menghargai perbedaan dan menerimanya sebagai anugerah.

Transportasi, Urutan Pertama

Hal pertama yang saya siapkan menjelang perjalanan wisata kami adalah transportasi, yaitu pesawat. Saya bukan tipe orang yang mengutamakan kemewahan. Bahkan seringkali saya merindukan perjalanan wisata ala anak kuliahan atau backpacker. Namun, karena sedang membawa anak, saya berusaha semaksimal mungkin agar anak nyaman selama berwisata. Karenanya, saya sengaja memilih membeli tiket pesawat dari maskapai dengan reputasi yang baik, dan tidak asal memilih harga murah. Iya, saya pilih tiket pesawat Garuda. Waktu penerbangan pun saya lihat baik-baik. Sebisa mungkin, karena membawa anak, saya menghindari penerbangan malam hari. Alasan utamanya adalah soal keamanan.

Nah, dengan kriteria-kriteria seperti itu, saya bisa leluasa memilih penerbangan melalui Skyscanner. Sudah menjadi kebiasaan, akan terbang atau tidak, saya kerap melihat harga tiket dan ketersediaan seat. Di sini saya bisa lihat ketersedian seat dari semua maskapai, dari harga tiket terendah sampai tertinggi, berikut waktu penerbangannya. Nyaman dan praktis sih, pakai Skyscanner. Sekali buka, semuanya kelihatan. Jadi, saya bisa langsung pesan tiket.

Kalau anak nyaman saat penerbangan, ibunya juga bisa leluasa lanjutin kerja 😀

Penginapan

Setelah urusan pemesanan tiket selesai, urutan selanjutnya adalah memesan penginapan. Sebenarnya saya nggak masalah pesan penginapan langsung saat tiba di lokasi wisata, meskipun ini jarang saya lakukan. Kali ini, sekali lagi, karena saya membawa anak, saya ingin menyiapkan semuanya sebaik mungkin. Untungnya Mas Rexy tipe anak yang bisa tidur atau istirahat dalam keadaan bagaimana pun. Bahkan saya pernah membawa dia baksos di Sumatera Barat sekaligus menginap di home stay yang sudah disediakan panitia. Pokoknya, ini anak sudah saya biasakan untuk “bisa diajak susah”.

Di Sumatera Utara, terutama di Medan, penginapan tentu saja mudah didapat dan harganya cukup terjangkau. Begitu juga di daerah sekitar Danau Toba. Jadi, urusan penginapan pun cepat beres.

Dia kayak saya. Di mana aja tidurnya nggak susah.

Tujuan Wisata

Ini bagian paling menyenangkan. Bahkan, sebelum pesan tiket pesawat dan penginapan, saya sudah cari-cari tempat wisata yang asyik di Sumatera Utara. Ini dia tempat-tempat wisata yang kami datangi:

Danau Toba

Siapa sih, yang nggak tahu danau paling luas se-asia tenggara ini? Dari dulu saya penasaran, pengen main ke danau ini. Penasaran dengan Pulau Samosir yang ada di tengahnya. Setelah sampai di sini, sesuai dengan bayangan saya. Danau ini cantik banget, dilihat dari mana saja. Kami sempat nginap satu malam di sekitar Danau Toba, agar bisa menikmati danau di suasana pagi, siang, sore, dan malam.

Tuh kan, danaunya cantik banget!
Dilihat dari sisi mana pun, Danau Toba tetap cantik.

 

Ucok dan Mamak pagi-pagi sudah main di tepi danau. Cemana mukak kau kek Naruto begitu, Cok?

Taman Rohani

Aduh, saya lupa nama taman ini. Yang jelas, kami asyik main di sini karena asri banget. Banyak pohon pinus yang keren buat foto-foto. Si Ucok, eh, Mas Rexy juga bebas lari-larian di sini. Macam ayam lepas dari kandangnya 😀

Mata dan hati jadi sejuk banget lihat ini.
Hei, Cok! Kau tampak bahagia kali Mamak lepas di sini.
Mamak juga mau foto di sini, Cok. Sekali-sekali kau lah yang fotoin Mamak.
Sunsetnya aduhai!
Dari jauh kelihatan Gunung Sinabung yang saat itu sedang erupsi.

Masjid Raya Medan

Akhirnya kesampaian juga saya sholat di sini. Waktu wudhu, saya sempat deg-degan karena Mas Rexy tau-tau menghilang. Saya yang sudah selesai wudhu dan mau ngajak dia sholat di tempat wanita, terpaksa harus mencari Mas Rexy ke mana-mana, termasuk ke luar masjid. Duh, itu anak nggak ada di mana-mana. Saya mulai panik. Akhirnya saya memberanikan diri masuk ke dalam tempat sholat pria. Eh, ternyata Mas Rexy ada di sana sedang sholat berjamaah bersama seorang pria, entah siapa.

Duh, Cok, kau jangan bikin Mamak kau panik!

Mamak suka gaya kau!

Istana Maimoon

Wah, tempat wisata yang satu ini nggak boleh ketinggalan. Selain Masjid Raya Medan, Istana Maimoon juga wajib dikunjungi. Istana ini keren banget. Warnanya hijau kuning, khas bangunan Melayu. Di sini kita bisa sewa baju adat dan foto-foto.

Bagian dalam Istana Maimoon. Mewah dengan nuansa kuning.

 

Gadis mana yang kaucintai, Cok? Biar kita pinang dengan bismillah.
Foto ala-ala. Ngikutin Murad Osman yang selebgram itu. Bedanya, yang nggandeng saya ini tangan cewek! Haha!

 

Durian Ucok

Di Medan terlalu banyak hal yang sayang kalau dilewatkan. Terutama Durian Ucok ini. Kalau nggak kuat nahan diri, bisa kalap makan duren banyak banget, deh.

Sudah lewat tengah malam tapi masih betah di sini, ngemil duren.

 

Sudah? Itu saja tempat wisata di Sumatera Utara yang saya jelajahi bersama anak tercinta? Nggak, dong! Masih banyak tempat lagi, seperti Samosir, Tomok, Huta Siallagan, tempat Sigale-Gale, Vihara Maitreya, Lumbini, dan ada beberapa  tempat lain lagi. Nanti saya tulis tersendiri ya, biar di sini nggak terlalu panjang.

 

Indonesia, Travel danau toba, indonesia, medan, sumatera utara, traveling

About Nunik Utami

Penulis, Editor, Trainer Penulisan, Mommy.

Comments

  1. Glentina Pasaribu says

    April 5, 2018 at 06:29

    Ahhh Mbak Nunik.. kau bikin aku jadi rindu kali sama medan itu. Cemana aku mau pulang kesana, mamakku aja udah pindah ke jakarta hihihi..

    Sampai sekarang belum kesampaian lagi jalan-jalan ke Danau Toba. Semoga segera ada waktunya (“,)

    Reply
  2. Tuty prihartiny says

    April 6, 2018 at 18:04

    Seru ya Mbak trip bareng anak di usia yang sudah bisa mengapresiasi destinasi yang dikunjungi.

    Reply
    • Nunik Utami says

      April 8, 2018 at 21:31

      Banget, Kak Tuty 😀

      Reply
  3. swwmutiara says

    April 6, 2018 at 19:47

    Durian Ucok ???

    Reply
  4. Lisa Fransisca says

    April 6, 2018 at 21:49

    keren mbak, mengajarkan keberagaman negeri pada anak sedari kecil!
    btw, itu taman rohaninya ‘Taman Iman’ bukan? hehe

    Reply
    • Nunik Utami says

      April 8, 2018 at 21:31

      Naaah, iya, Taman Iman. Hehehe. Terima kasih sudah mengingatkan.

      Reply
  5. Deny Oey says

    April 6, 2018 at 23:52

    Btw si mas umurnya berapa taun mbak..
    Kirain uda tuwir bener sampe dipanggil mas.. ??

    Reply
  6. masirwin says

    April 7, 2018 at 21:45

    banya banget ternyata destinasi di SUMUT :D…

    pasti pengalaman tak terlupakan yah Cok 😀

    Reply
  7. Dita Indrihapsari says

    April 8, 2018 at 01:44

    Waaaa Danau Toba jadi destinasi impian akuuu mba.. 😀 Semoga bisa ke sana juga.. Durennya itu menggoda banget ya.. Hehe.. Foto sunsetnya baguuuuuss.. 😀

    Reply
  8. Darius Go Reinnamah says

    April 8, 2018 at 18:30

    Seneng nih kalau punya emak yg doyan jalan. Pelajaran emang gk cuma didapat dari bangku sekolahan. Anak-anak harus diajak jalan biar bisa dapat pengalaman.

    Thanks sudah berbagi 🙂

    Reply
  9. alannobita says

    April 9, 2018 at 05:14

    ya ampun duriannya, entah bakalan kalap makan berapa buah klo berada disana hahaha.
    impianku sekali ke Istana Maimun dan danau toba.

    Reply
  10. indah nuria says

    April 9, 2018 at 11:26

    aaaah…Medan memang juaraaa ya! Aku pengeeen ke sini..waktu itu my hubby went here with his bike team without us, his..

    Reply
  11. Ratna says

    April 11, 2018 at 13:03

    Gaya kali si Ucok, mau diajak foto pake baju adat. Pandai mamakmu bujuk kau, Cok ^_^

    Reply
  12. @AriefPokto says

    April 11, 2018 at 16:01

    Di Medan segala ada ya. Wisata alam, budaya, kuliner, religi dll. Foto sunsetnya keren banget deh apalagi ngalamin langsung

    Reply
  13. ardanita says

    May 4, 2018 at 10:26

    sumatera emang top bner
    eh itu mbak bisa nahan sama durian ucok ?
    kalo aku mah ga bisa nahan saat liat duren , passti pengen ngabisin smua wkwk
    soalnya menggoda bnget..

    Reply
  14. Bagus says

    June 15, 2020 at 21:46

    Banyak banget destinasi wisata yang cucok di Medan. Pengen lah sekali-kali main kesana

    Reply
  15. Lina says

    July 21, 2020 at 21:13

    Sunsetnya bagus banget. . Pengen kesanan

    Reply
  16. Daniel says

    August 3, 2020 at 22:29

    Pemandangna sunsetnya bagus banget. Berharap bisa kesana

    Reply
    • Nunik Utami says

      August 3, 2020 at 22:34

      Semoga bisa segera

      Reply
  17. Oca says

    February 23, 2021 at 21:56

    Banyak banget spot-spot di SUMUT yang destinyasinya indah-indah. Di Indonesia nggak abis-abis wisata yang nggak kalah sama luar negeri.

    Reply
  18. traveler says

    March 24, 2021 at 11:37

    asik banget travelingnya, saya jadi pengen

    Reply

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Search Here

Welcome

Penulis, Editor, Trainer Penulisan, Mommy. More…

  • Email
  • Facebook
  • Instagram
  • LinkedIn
  • Twitter

Archive

Top Posts & Pages

  • Inilah Jenis-Jenis Coin Crypto yang Menjanjikan untuk Investasi
  • Kulkas 2 Pintu Terbaru dari Panasonic, Ini Kelebihannya
  • Trigeminal Neuralgia Sembuh dengan MVD di RS Pusat Otak Nasional
  • Belajar Main Piano Bersama Beethoven
  • RS Premier Bintaro dan Info dr. Ajiantoro tentang Penanganan Saraf Kejepit

Subscribe to Blog via Email

Enter your email address to subscribe to this blog and receive notifications of new posts by email.

Join 4,116 other subscribers

Follow Instagram @nunikutami

Join Us

 Blogger Perempuan
PRchecker.info

Lets Eat

Tag

asuransi batik bayi tabung belanja online bisnis bitcoin blog budaya buku cerpen fashion film financial planner finansial gadget hijab hotel indonesia investasi jalan-jalan jawa tengah jilbab kerudung kesehatan keuangan kosmetik kuliner liburan lombok makanan enak menerbitkan buku mobil musik muslimah otomotif parenting pashmina properti seni teknologi toko online traveling travelling UMKM voucher diskon

Posting Terbaru

  • Berburu Hidangan Khas Timur Tengah untuk Buka Puasa
  • Inilah Jenis-Jenis Coin Crypto yang Menjanjikan untuk Investasi
  • Tips Mengelola keuangan Usaha Agar Cuan Cepat Datang
  • Tips Menghemat Biaya Pemasangan CCTV Outdoor di Rumah
  • 3 Rekomendasi Produk Bibir Terbaru Somethinc

Komentar Terbaru

  • teguhedis on Patuhi Hal-Hal Ini Agar Aman dan Nyaman Berwisata di Kabupaten Semarang
  • Djangkaru Bumi on Cegah Ruam Popok Bayi Jangan Lupa Konsultasi ke Dokter
  • Agung Han on Cegah Ruam Popok Bayi Jangan Lupa Konsultasi ke Dokter
  • Reyza dahlia on Cegah Ruam Popok Bayi Jangan Lupa Konsultasi ke Dokter
  • Maya Nirmala Sari on Cegah Ruam Popok Bayi Jangan Lupa Konsultasi ke Dokter
Copyright © 2023 Nunik Utami · Part of Blogger Perempuan. built on the Genesis