Kemarin sore saya pulang agak telat. Masih banyak pekerjaan yang harus diselesaikan. Kepala sampai pusing. Pengennya sih cepat-cepat pulang dan main sama Rexy. Tapi nggak bisa. Pekerjaan itu harus selesai saat itu juga. Jadilah saya pontang-panting menyelesaikannya. Untunglah cepat beres dan bisa pulang jam setengah enam.
Sampai di depan, seorang satpam memberikan saya bingkisan. Huaa… Itu pasti Seri Kumbang pesenan saya.
Yup, saya buru-buru pulang dan segera membuka bingisan itu. Taraaaa….. Delapan buah buku tersusun rapi disebuah kotak. Itulah buku Seri Kumbang karya Enid Blyton. Pertama kali kenal buku itu waktu saya kelas empat SD. Saya pinjam dari teman dan bahagia banget baca cerita-cerita yang disajikan buku itu. Walaupun sudah baca, saya tetap ingin punya buku itu. Inilah kebiasaan saya. Kalau ada buku yang saya suka, saya wajib punya, walaupun sudah pernah baca.
Tapi saya sempat lupa sama buku itu karena sempat jadi buku langka. Belakangan, saya ingat lagi. Akhirnya saya berburu buku itu. Sedih karena waktu Gramedia Matraman mengadakan diskon 30% untuk semua item, saya nggak kebagian waktu untuk pergi kesana. Setelah browsing sana sini dan membandingkan harga, saya pun dapat buku ini dengan harga murah. Cuma 77ribu saja, sudah termasuk ongkos kirim. Asyiikkkk….
Trus langsung baca-baca deh. Sambil ditemani Rexy yang ngacak-acak bukunya. Hmmmm, saya suka banget deh harumnya buku-buku baru….
Jadi hilang deh pusingnya…
Oh iya, ini dia judul-judul delapan buku yang termasuk Seri Kumbang :
1. Seri Kumbang: Tiga Permintaan dan cerita-cerita lain
2. Seri Kumbang: Cermin Ajaib dan cerita-cerita lain
3. Seri Kumbang: Gadis Kaya yang Sombong dan cerita-cerita lain
4. Seri Kumbang: Anak Dalam Cermin dan cerita-cerita lain
5. Seri Kumbang: Si Babi Ungu dan cerita-cerita lain
6. Seri Kumbang: Si Gadis Penakut dam cerita-cerita lain
7. Seri Kumbang: Monyet Mike dan cerita-cerita lain
8. Seri Kumbang: Tommy Si Pengadu dan cerita-cerita lain
BTW, ada satu bukunya Enid Blyton yang pengen saya baca lagi. Judulnya Rumah Gula Mungil. Bisa beli dimana ya?
Leave a Reply