• Home
  • About
  • Contact
  • Portfolio
  • Secret!

Nunik Utami

Menulis adalah Merekam Jejak untuk Anak Cucu

  • Artikel
    • Beauty
    • Events
    • Fashion
    • Healthy
    • Tips
  • Finance
  • Parenting
  • Review
    • Book
    • Food
    • Film
    • Hotel
    • Place
    • Product
  • Travel
    • Indonesia
    • Malaysia
    • Thailand
    • Singapore
  • Working
    • Writer
    • Editor
    • Blogger
    • Trainer
  • Story
    • Cerpen
    • Dongeng
  • Savana Hijab
    • Hijab Tutorial
You are here: Home / Artikel / 8 Aktivitas yang Bisa Kamu Lakukan Saat Jalan-jalan Seharian di Kyoto

8 Aktivitas yang Bisa Kamu Lakukan Saat Jalan-jalan Seharian di Kyoto

February 20, 2019 Nunik Utami 1 Comment

Kyoto. Kota yang berada di regional Kansai ini ternyata menyimpan banyak destinasi wisata yang tidak boleh dilewatkan begitu saja. Kota yang sempat bertahan lebih dari seribu tahun menjadi pusat pemerintahan Jepang ini memiliki ribuan kuil. Walaupun tergolong wilayah yang besar, kamu dapat beraktivitas menikmati kota Kyoto selama 24 jam. Carilah tiket pesawat ke Japan untuk menuju Kyoto, lalu gunakan tulisan ini sebagai panduan kamu selama 24 jam di Kyoto.

Aktivitas apa saja yang bisa kamu lakukan di Kyoto, Jepang? Simak, ya!

Melihat Sunrise di Fushimi Inari Shrine

Mengawali aktivitas di Kota Kyoto, kamu bisa menyaksikan keindahan alam di Fushimi Inari Shrine. Tempat ini adalah salah satu destinasi wisata yang sangat populer di Kyoto. Selain bisa menyaksikan matahari terbit dari ketinggian,  daya tarik kuil ini bisa dilihat dari sejarah periode pra-modern di Jepang, ketika beras menjadi mata uang. Fushimi Inari Shrine adalah kuil yang didedikasikan untuk Inari, Dewa Beras dalam ajaran Shinto.

Bersantap di Nishiki Food Market

Selesai menyaksikan matahari terbit, kamu bisa cari makanan di Pasar Nishiki. Kamu nggak perlu bingung memilih makanan yang akan disantap. Sebab, pasar yang terkenal dengan sebutan ‘Dapur Kyoto’ ini menawarkan berbagai macam makanan khas setempat. Selain menyuguhkan jajanan pasar, di Nishiki kamu juga bisa berbelanja makanan laut segar.

Menapaki Gion

Perjalanan dilanjutkan ke salah satu sudut yang juga populer di Kyoto, yaitu Gion. Tempat ini adalah sebuah distrik geisha terbesar. Dahulu merupakan tempat hiburan terkenal di Kyoto. Kini Gion menjadi distrik yang dilestarikan.  Daya tarik tempat ini adalah bagunan-bangunan kayu tradisional. Selain itu,  di sini terdapat kuil yang terkenal, yaitu Kuil Kennin-ji dan Kuil Yasaka.

Menghirup Udara Segar di Maruyama Park

Destinasi selanjutnya yaitu Taman Maruyama. Taman ini dikenal untuk melihat bunga sakura di Kyoto. Ketika musim sakura mekar,  Maruyama Park sangat ramai pengunjung. Daya tarik taman ini juga ada pada danau yang luas. Di sekelilingnya, ada berbagai jenis tanaman dan pohon. Maruyama Park menyajikan suasanya yang tenang dan damai, sehingga kamu akan merasa nyaman berada di taman ini.

Mengunjungi Kyoto National Museum

Museum masih menjadi destinasi yang menarik untuk dikunjungi di berbagai kota dan negara, salah satunya Kyoto National Museum. Terletak di Higashiyama Ward, Kyoto National Museum sudah dibuka sejak tahun 1897. Museum yang berfokus pada seni Jepang dan Asia pra-modern ini menghadirkan banyak koleksi seni dan artefak arkeologi dari daerah Kyoto, termasuk patung Buddha yang sangat apik di Jepang.

Mandi Air Panas di Funaoka Bath House

Setelah lelah mengunjungi tempat-tempat populer di Kyoto, sekarang kamu bisa bersantai sejenak di pemandian umum Funaoka Onsen. Di Kyoto tidak begitu banyak terdapat sumber air panas, Di onsen ini kamu akan mendapatkan pemandian umum dengan berendam di air panas alami. Aktivitas berendam ini sudah terkenal di Jepang sejak dahulu dan menjadi bagian sejarah. Sebab pada periode pra-modern, kebanyakan orang tidak mandi di rumah mereka, melainkan di pemandian umum setempat.

Minum Teh di Tea Ceremony

Setelah mandi di onsen, kamu bisa ikutan dalam upacara minum teh tradisional.  Hal ini akan menjadi pengalaman  baru. Kamu pun  bisa merasakan ketenangan yang sangat hikmat dari upacara tradisional ini. Berasal dari Buddhisme Zen, Upacara minum teh ini memperlihatkan tentang matcha yang disajikan dalam tembikar buatan, yang disertai dengan cara-cara penyajiannya yang sangat sakral dan penuh filosofi.

Santap Malam

Sudah seharian penuh beraktivitas di Kyoto, Jepang, kamu bisa makan malam di Jalan Kiyamachi. Di sini kamu bisa mendapatkan ratusan restoran lokal yang menyajikan makanan lokal. Bangunan restoran-restoran yang membentang di sepanjang jalan Kiyamichi ini bagus-bagus banget. Kamu bisa berfoto sampai puas.

 

Nah, selesai sudah jalan-jalan seharian di Kyoto. Sampai kapan pun, kenangan jalan-jalan di tempat indah ini pasti akan kamu ingat terus.

 

 

Artikel, Place, Review, Travel

About Nunik Utami

Penulis, Editor, Trainer Penulisan, Mommy.

Comments

  1. Caroline Adenan says

    February 22, 2019 at 16:03

    Wahh Kyoto..kapan ya aku bisa ke Jepang… Hmmmm….

    Reply

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Search Here

Welcome

Penulis, Editor, Trainer Penulisan, Mommy. More…

  • Email
  • Facebook
  • Google+
  • Instagram
  • LinkedIn
  • Twitter

Archive

Top Posts & Pages

  • Info Job Home Credit
  • Aplikasi Youtap, Belanja Grosir Online Jadi Makin Mudah dan Menguntungkan
  • Pijer? Apa itu?
  • Simak Pentingnya Memiliki Rekening Online untuk Kemudahan Aktivitas Banking!
  • Mau Beli Printer dan Tintanya? Ini Beberapa Hal yang Harus Diperhatikan

Subscribe to Blog via Email

Enter your email address to subscribe to this blog and receive notifications of new posts by email.

Join 4,113 other subscribers

Follow Instagram @nunikutami

Join Us

 Blogger Perempuan
PRchecker.info

Lets Eat

Tag

asuransi batik belanja online bisnis blog budaya buku cerpen fashion film financial planner finansial gadget hijab hijab tutorial hotel indonesia investasi jalan-jalan jawa tengah jilbab kerudung kesehatan keuangan kuliner liburan lombok makanan enak mobil musik muslimah otomotif parenting pashmina properti savana hijab seni toko online traveling travelling UMKM voucher diskon wisata Writer yogyakarta

Posting Terbaru

  • Simak Pentingnya Memiliki Rekening Online untuk Kemudahan Aktivitas Banking!
  • Aplikasi Youtap, Belanja Grosir Online Jadi Makin Mudah dan Menguntungkan
  • Info Job Home Credit
  • Padepokan SAFEnet Kenalkan Kita pada Hak Digital
  • Bahaya! Jangan Abai Terhadap Keamanan Digital

Komentar Terbaru

  • Nunik Utami on Lakukan Kebiasaan Ringan Ampuh Mencegah Perubahan Iklim Ekstrem
  • Nashumi nanni on Lakukan Kebiasaan Ringan Ampuh Mencegah Perubahan Iklim Ekstrem
  • hallowulandari on Bolu Nusa Rasa, Camilan Enak untuk Nonton di Rumah
  • Aprilia on Bolu Nusa Rasa, Camilan Enak untuk Nonton di Rumah
  • Alfa on Bolu Nusa Rasa, Camilan Enak untuk Nonton di Rumah
Copyright © 2022 Nunik Utami · Part of Blogger Perempuan. built on the Genesis